Menjadi Content Creator, Apa Saja Persiapannya?

Kamu ingin menjadi content creator? Namun, belum ada kemampuan sama sekali? Artikel ini cocok untuk kamu.

Jadi, apa yang harus kamu persiapkan untuk memulai karier menjadi content creator yang sukses?

Langkah pertama adalah menentukan platform atau sosial media yang akan kamu pilih untuk menjadi tempat mempromosikan semua kontenmu. Pilihannya bisa melalui blog, Youtube, Facebook, Twitter, atau Instagram.

Selanjutnya, kamu perlu mencari tahu bagaimana cara mendapatkan uang dari platform tersebut.  Milikilah rencana bisnis, karena tidak saat itu juga kamu bisa mendapatkan penghasilan. Tidak ada patokan yang pasti, dalam waktu berapa lama kamu akan  menerima penghasilan, karena setiap content creator mempunyai fase yang berbeda-beda.

Setelah memilih platformnya, jangan lupa untuk mempelajari alogaritma pada platform tersebut. Seperti contohnya pada Instagram, kamu harus tau kapan waktu posting yang terbaik. Traffic juga salah satu yang harus kamu pelajari, karena sering terjadi sudah buat konten yang baik namun tidak banyak orang yang melihatnya.

 Selain itu copywriting juga merupakan hal yang penting karena copy yang baik akan membuat kontenmu lebih menarik.

Tetapkan Key Performance Index (KPI) untuk dirimu sendiri. Umunya bisa berupa social media traffic, direct traffic, organic traffic, atau submission.

  1. Social media traffic bisa dilihat dari insight yang terdapat di Instagram Business.
  2. Direct traffic adalah lalu-lintas yang diperoleh dari orang meng-googling langsung websitemu. Setelah kamu tahu KPI apa yang perlu kamu capai, baru bisa menentukan stategi apa yang cocok untuk kamu tempuh.
  3. Organic traffic adalah website yang diklik dari link yang muncul di Google, tanpa memasang iklan
  4. Submission adalah langkah memasukkan URL ke seach engine

Jika kamu lebih senang menjadi pekerja lepas, kamu akan dibayar menurut proyek atau konten yang dibuat, sehingga kamu tidak perlu membangun channel sendiri dari awal yang tentunya membutuhkan waktu lebih lama.

Leave a Comment